Aheng Diam-diam Masuk Daftar Calon Kuat Pendamping Suhardiman Amby

  • Senin, 12 Agustus 2024 - 19:05 WIB

KLIKMX.COM, TELUKKUANTAN - Teka-teki soal siapa yang pasti menjadi pendamping calon petahana, Suhardiman Amby di Pilkada Kuantan Singingi (Kuansing) pada 2024 mendatang, rupanya masih belum bisa terpecahkan. Soalnya satu lagi tokoh muda asal Kuantan Mudik diam-diam masuk daftar bursa kuat Bacawabup Suhardiman Amby.

Sosok tokoh muda itu adalah Andi Cahyadi, atau akrab disapa Aheng. Pria yang dikenal sebagai Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kuansing ini diketahui, baru-baru ini masuk dalam bursa bakal calon wakil bupati (bacawabup) selain Mukhlisin yang akan diusung oleh Partai Demokrat.

HONDA ATAS

Informasi yang diperoleh oleh Pekanbaru MX, Surat Keterangan Tidak Pernah Sebagai Terpidana dengan Nomor 29/SK/HK/08/2024/PN Tlk, sudah keluar dari Pengadilan Negeri Teluk Kuantan. 


Surat untuk persyaratan untuk maju sebagai salah satu calon di Pilkada, memang termaktub di Peraturan Komisi Pemilihan Umum (KPU) No 9 Tahun 2015.

Tak hanya itu, salah satu orang dekat Suhardiman Amby, yang tak mau disebut namanya, juga membenarkan soal masuknya Aheng sebagai Bacawabup di Pilkada Kuansing 2024 ini. Bahkan seseorang itu, mengakui Aheng merupakan salah satu calon pemdamping Suhardiman Amby yang kuat selain Mukhlisin.

''Iya memang benar. Aheng juga masuk bursa baru-baru ini. Ada persoalan yang mustahak yang membuat Aheng juga dilirik sebagai calon bacawabupnya Suhardiman,'' ujarnya.


Sementara itu, Dasver Librian salah satu pengurus Partai Gerindra Kuansing ketika dikonfirmasi Pekanbaru MX, mengaku tidak mengetahui persoalan tersebut. Caleg terpilih dari Dapil Kuantan Tengah itu hanya berkomentar normatif agar media bisa menunggu di hari deklarasi saja.

''Untuk masalah itu saya tidak mengetahuinya. Lebih bagus menunggu saja di hari deklarasi nanti,'' ujar pria yang akrab disapa Vea itu diplomatis.

Sedangkan Andi Cahyadi saat dikonfirmasi juga hanya menjawab normatif. Mantan anggota DPRD Kuansing 2 periode ini hanya mengatakan dirinya mengikuti arahan Partai saja.

''Kita ini hanya ikut perintah partai saja. Disuruh ikut ya ikut kalau tidak ya tidak. Kalau yang lain tanya orang yang lebih kompeten saja ya,'' pungkas Kader Partai Gerindra ini.

Untuk diketahui, Suhardiman Amby memang digadang-gadangkan sebagai calon terkuat di Pilkada 2024 ini. Selain karena calon petahana, Suhardiman Amby telah banyak menunjukkan prestasi kinerja sebagai kepala daerah.

Sedangkan untuk calon pendamping Suhardiman Amby, pihak Partai Demokrat sudah menyatakan  mengusung Mukhlisin untuk maju sebagai pendamping Suhardiman Amby.

Bahkan, Ketua Partai Demokrat Kabupaten Kuansing Fedrios Gusni, telah terang-terangan menyatakan, minggu depan Partai Demokrat telah menjadwalkan penyerahan surat keputusan (SK) dukungan kepada Suhardiman dan Mukhlisin.

Tidak hanya itu, beberapa tokoh Kuansing lainnya juga sempat berminat untuk menjadi pasangan Suhardiman Amby, bahkan ikut fit and proper test yang digelar Partai Gerindra, sebut saja mantan Wakil Bupati Kuansing yang juga Ketua PDI-P Kuansing, H Halim, Ketua PAN Komperensi, Mukhlisin dan satu birokrat Kuansing, Pebri Mahmud.(***)



Baca Juga