Cooling System, Kapolsek Pangkalan Kerinci Ajak IRT Jadi Penyejuk di Pilkada 2024

  • Selasa, 22 Oktober 2024 - 13:10 WIB

KLIKMX.COM, PELALAWAN - Kapolsek Pangkalan Kerinci, AKP Viola Dwi Anggreni, SIK melaksanakan cooling system dengan menyambangi sejumlah ibu-ibu rumah tangga (IRT) di perumahan Desa Makmur, Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan.

Kehadiran Polwan berhijab dengan pangkat tiga balok dipundak, langsung disambut baik oleh para IRT yang sedang duduk berkumpul, Selasa (22/10/2024).

HONDA ATAS

Dengan sentuhan dari perwira Polwan dapat berbaur dengan para ibu-ibu, demi mengajak untuk bersama-sama menjaga dan menciptakan keamanan di Pilkada serentak 2024.


"Kami mengajak para ibu-ibu untuk bisa jadi penyejuk di Pilkada ini dan tidak terpengaruh dengan berita hoaks yang dapat memecah belas persatuan dan kesatuan pada masa kampanyen Pilkada 2024," ungkap AKP Viola.

Sehingga para IRT yang selalu aktif di media sosial tidak terpengaruh isu-isu negatif. Serta selalu menjaga ke kompakan dan menjalani hubungan baik antar tetangga, walau berbeda pilihan di Pilkada, tapi silaturahmi dah persaudaraan tetap dijaga.

"Mohon kiranya untuk membantu tugas Polri menjaga dan memelihara Kamtibmas dan dapat sebagai perpanjangan tangan Polri dalam menyampaikan pesan pesan Kamtibmas dan Pencegahan C3 (curanmor, curas dan curat)," ucap Kapolsek Pangkalan Kerinci.


Diakhir silaturahmi itu, AKP Viola juga mengajak para IRT, selalu menjaga situasi yang aman dan kondusif jelang Pilkada 2024 dan memberikan informasi kepada Bhabinkamtibmas apabila ada permasalahan di lingkungan tempat tinggal. Serta tertib berlalulintas saat membawa kendaraan di jalan raya.(***)



Baca Juga