Ramadan Berkah, Kapolsek Langgam Salurkan Sembako ke Warga Terdampak Banjir di Muaro Sako

  • Rabu, 12 Maret 2025 - 14:55 WIB

KLIKMX.COM, PELALAWAN - Polsek Langgam melaksanakan bakti sosial untuk membantu warga yang terdampak banjir di Dusun Muara Sako, Kelurahan Langgam, Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan.

Dalam kegiatan ini, Kapolsek Langgam, Ipda Jerri Paulus Sinaga SH bersama dengan anggota DPRD Kabupaten Pelalawan Supratman SE, Camat Langgam Maskandar SPt, dan Lurah Langgam M Harlis SSos.

HONDA ATAS

Menyerahkan bantuan sosial (bansos) sebanyak 86 paket sembako yang berisikan beras, gula, minyak goreng, telur dan mie instan kepada warga yang terdampak banjir.


Kapolsek Langgam menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial ini dilaksanakan untuk membantu meringankan beban warga yang terdampak banjir dari luapan Sungai Kampar dan curah hujan tinggi.

“Kami berharap bahwa bantuan sosial yang kami berikan dapat membantu meringankan beban warga yang terdampak banjir,” ungkap Kapolsek Langgam, Rabu (12/3/2025).

Kemudian, Kapolsek mewakili para personel dari Polri turut mengucapkan rasa prihatinnya, apalagi terkhusus untuk warganya di wilayah Dusun Muara Sako memang dari dulu sudah terkenal daerahnya dataran rendah dan merupakan pertemuan antara sungai Kampar Kiri dan Sungai Kampar Kanan.


“Saya mewakili jajaran personel Polsek Langgam turut mengucapkan rasa perihatin, terkhusus untuk warga kita di wilayah Dusun Muara Sako,” ujarnya.

Selain itu, Kapolsek juga mengimbau kepada masyarakat untuk turut serta menjaga keamanan. ''Mari kita jaga keamanan diri dan keluarga kita, apabila ada warga yang membutuhkan kehadiran Polisi, segera hubungi Bhabinkamtibmas. Insyaallah kami akan respons dengan cepat, jangan pernah ragu, karena kami Polri ada untuk masyarakat,” pungkasnya. ***



Baca Juga