Keluhkan Retribusi Parkir Naik Tiga Kali Lipat, Pedagang Tualang: Sudah Merasa Dijajah

  • Kamis, 13 November 2025 - 13:04 WIB

KLIKMX.COM, TUALANG - Pedagang di Kecamatan Tualang mengeluhkan retribusi parkir naik tiga kali lipat dari biasanya. Kenaikan itu, membuat pedagang resah, dan terlihat terpukul. 

Kenapa tidak, kenaikan yang seharusnya disurvei terlebih dahulu dengan kondisi masyarakat, ini malah menaikkan sampai tiga kali lipat. 

HONDA ATAS (hut Pelalawan)

"Bang tolong lah bang, ini kami diminta parkir lagi, biasanya kami bayar 70 ribu per bulan, ini naik mencapai 200 ribu per bulan, padahal seminggu lalu sudah saya bayar," kata Aktin, pedagang serapan di KM 6 Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak.


Selain itu, kalau tidak mau bayar juru parkir (Jukir) tersebut meletakan petugasnya sampai tiga orang, terkesan menakuti pedagang dan pembeli. "Kalau ada petugas parkir sebanyak itu, mana ada mau beri serapan saya bang. Kami aja dah susah sekarang bang, jual beli tidak seperti dulu lagi. Hasil jual serapan ini, untuk makan aja syukur bang," kesalnya. 

Hal senada juga disampaikan Koko Pedagang minuman di KM 5 Kecamatan Tualang. Ia mengeluhkan kepada petugas parkir menaikkan retribusi parkir sesuka mulutnya saja, tanpa memandang kami masyarakat bawah.

"Bang ini dah parah kali, masa naik sampai tiga kali lipat, biasa bayar per bulan 100 ribu, sekarang naik mencapai 300 ribu. Begitu juga kawan kami bang, berlipat-lipat juga,'' ujarnya.


Dirinya meminta kepada ibu Bupati Siak berilah keringanan kepada pedagang.
"Bukan kami tidak mau memberi kontribusi ke pemerintah, tetapi ini sudah mirip minta upeti dan kami merasa dijajah oleh warga sendiri. Harusnya lihat dulu kami di bawah, sekarang jual beli udah payah, dapat makan untuk kebutuhan sehari hari aja syukur sekarang ini," pungkasnya 

Menanggapi persoalan tersebut,  Sekretaris Perhubungan Kabupaten Siak I Wayan, mengaku akan cek langsung ke lapangan terkait persoalan tersebut. 
"Ok nanti dicek, bang. Tadi udah diinfokan ke Kasi Lalin Zulkifli, nanti lebih jelas tanya ke dia ya," ujarnya, Kamis (13/11/2025).

Sementara itu, saat Klikmx.com menghubungi Kasi Lalin Dinas Perhubungan Kabupaten Siak Zulkifli, hingga saat ini belum dapat dihubungi. ***

 

 



HUT PELALAWAN ke 26

Baca Juga