Cooling System, Iptu Hendra Gunawan Rangkul Kelompok Tani Sosialisasi Program Asta Cita
- Minggu, 03 November 2024 - 13:35 WIB
- Reporter : M Said
- Redaktur : Yendra

KLIKMX.COM, PELALAWAN - Polsek Teluk Meranti seraya mengalahkan cooling system demi pilkada damai 2024, juga sekaligus menyosialisasikan program Asta Cita yang dicanangkan Presiden RI di bidang ketahanan pangan, Minggu (3/11/2024).
Untuk mewujudkan itu, Kapolsek Teluk Meranti, Iptu Hendra Gunawan, SH, MH turun langsung melakukan sosialisasi dan merangkul Kelompok Tani Pantai Ogis, Senin, serta melaksanakan cooling system demi mensukseskan pilkada serentak tahun 2024 di Kelurahan Teluk Meranti, Kecamatan Teluk Meranti.
Kapolsek Iptu Hendra Gunawan, turun didampingi Bhabinkamtibmas Kelurahan Teluk Meranti Aipda H Simanjuntak, melakukan sosialisasi sebagai bukti dukungan Polri dan TNI kegiatan ketahanan pangan yang dicanangkan pemerintah pusat.
"Kami turun untuk mengajak kelompok tani menyukseskan Asta Cita dan sekaligus mendata kelompok tani untuk dilibatkan dalam ketahanan pangan serta luas lahan yang dapat dimanfaatkan," ujar Kapolsek Teluk Meranti.
Dalam sosialisasi ini, Iptu Hendra, juga melakukan pengecekan lokasi lahan untuk Ketahanan Pangan di Kelurahan Teluk Meranti seluas 2 hektar diperuntukan untuk ketahanan pangan, yang dikelola oleh Kelompok Tani Pantai Ogis.
"Kita juga hadir sekaligus mengajak Kelompok Tani Pantai Ogis untuk mendukung kinerja Polri khususnya Polsek Teluk Meranti dalam menjaga situasi kamtibmas pilkada serentak tahun 2024 dan menolak berita hoaks dan ujaran kebencian yang dapat memecah tali persaudaraan kita semua," pungkas Kapolsek Teluk Meranti.(***)