Jumlah Penerimaan Terbesar se-Indonesia

Buka OKK Calon Anggota PWI Riau, Ketua Raja Isyam Azwar: Junjung Tinggi Integritas Wartawan

  • Minggu, 27 April 2025 - 10:35 WIB

KLIKMX.COM, PEKANBARU - Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Riau, Raja Isyam Azwar secara resmi membuka Agenda Orientasi Kewartawanan dan Keorganisasian (OKK) Calon Anggota PWI Riau Tahun 2025 yang diselenggarakan di Gedung PWI Riau, Jalan Arifin Achmad, Pekanbaru, Ahad (27/04/2025). 

Ketua Panitia, Bambang Irawan Syahputra dalam sambutannya melaporkan bahwa orientasi kali ini diikuti oleh lebih dari 100 orang peserta. 

HONDA ATAS

"Berdasarkan data yang sudah masuk untuk yang mendaftar sudah lebih dari 100 orang. Namun yang sudah melengkapi berkas sampai proses registrasi tadi pagi berjumlah 92 orang, dari register ada beberapa orang yang belum hadir,'' ungkap Bambang.


Sementara itu, Ketua PWI Riau Raja Isyam Azwar, dalam kata sambutannya mengatakan, dirinya sangat berbangga sekali dengan jumlah pendaftaran yang mengikuti tes menjadi Anggota PWI Riau ini.

Dikatakan Raja Isyam untuk orientasi kali ini adalah orientasi dengan jumlah pendaftar terbesar penerimaan Anggota PWI se-Indonesia.

"Ketika saya menyampaikan ke Ketua Umum PWI Pusat Zulmanyah Sekedang, beliau mengatakan ini adalah jumlah penerimaan terbesar bahkan se-Indonesia,'' sebut Raja Isyam yang disambut dengan tepuk tangan peserta. 


Raja Isyam Azwar juga mengatakan saat ini, PWI Riau tetap dalam posisi menjunjung tinggi dan mengawal Integritas. "Apapun dinamika yang tejadi saat ini, saya katakan kita berdiri di sini harus menjunjung tinggi integritas wartawan. Integritas adalah sesuatu hal yang sangat penting. Anggota PWI harus menjunjung tinggi aturan dasar dan aturan rumah tangga dan kode etik jurnalistik,'' tegas mantan Komisaris Harian Pekanbaru MX ini. 

Dalam orientasi kali ini ada tiga penguji yang merupakan para pakar dan tokoh pers yang teruji di bidang kewartawanan yang akan menguji para peserta, di antaranya Kazzaini KS, Mario Abdullah Khair dan Syahnan Rangkuti.

"Wartawan harus serba bisa dalam segala hal bukan hanya sebagai pembuat berita, wartawan adalah peneliti yang mendeteksi persoalan, mencari informasi dan dan data seraya menghimpunnya dalam bentuk berita dan laporan yang dapat dipertanggungjawabkan,'' ujar Raja Isyam mengingatkan.

Ia mengharapkan mudah-mudahan para peserta yang ikut tes ini lulus dan menjadi wartawan berintegritas serta bisa menjadi contoh bagi yang lain. ''Kita harus memegang teguh wartawan yang berintegritas,'' pungkasnya.

Dalam pembukaan ini disertai dengan pemasangan ID Card peserta kepada Azmi bin Rozali dan Ainul Umaiyah oleh Ketua PWI Riau Raja Isyam Azwar dan Ketua Dewan Kehormatan Kazzaini KS. Selain itu juga pembukaan acara disertai oleh pemukulan gong oleh Ketua PWI Riau dan disaksikan oleh para penguji, peserta dan beberapa Ketua PWI kabupaten/kota yang hadir. ***

 

 



Baca Juga