Berbagai Pilihan Polis Asuransi Umum

  • Kamis, 30 Juni 2022 - 13:12 WIB


Menurut Otoritas Jasa Keuangan (OJK), asuransi secara garis besar terbagi menjadi dua jenis, yaitu asuransi umum dan asuransi jiwa.

Jika asuransi jiwa manfaatnya diberikan kepada ahli warisnya, berbeda halnya dengan asuransi umum yang diberikan langsung kepada si tertanggung.


Sebagai contoh, seseorang yang mengalami kecelakaan mobil sampai mobilnya rusak maka pengemudi itulah yang langsung mendapatkan manfaat asuransi. Bukan hanya orang tuanya, anaknya, istrinya, atau orang lain.


Sama halnya seperti asuransi jiwa, pilihan polis asuransi umum juga banyak sekali manfaatnya yang bisa Anda rasakan sesuai polis yang dipilih.


Untuk mengetahui berbagai tips pilih asuransi konvesional bisa Anda baca melalui website Lifepal yang merupakan partner resmi berbagai perusahaan asuransi di Indonesia.


Berbagai Pilihan Polis Asuransi Umum
Asuransi umum adalah asuransi yang memberikan manfaat berupa ganti rugi langsung kepada tertanggung. Ganti rugi yang dimaksud bisa berupa perbaikan kerusakan, ganti rugi uang, ataupun yang lainnya.
Asuransi umum hadir untuk menekan kerugian yang dialami oleh nasabah.

Nah berikut ini beberapa polis yang tersedia untuk asuransi umum yang banyak disediakan oleh perusahaan-perusahaan asuransi.

Asuransi Kendaraan
Sesuai dengan namanya, asuransi kendaraan adalah produk asuransi yang melindungi kendaraan Anda jika mengalami kerusakan karena tabrakan, terjatuh, tergelincir, atau karena sebab yang lainnya. 


Cara kerja asuransi yaitu, ketika kendaraan mengalami kerusakan maka akan diperbaiki di bengkel yang telah bekerja sama dengan perusahaan asuransi.

Sebagai imbalannya, nasabah harus membayar premi kepada perusahaan asuransi. Penentuan premi asuransi kendaraan harus mengikuti ketentuan OJK.

Asuransi ini terbagi menjadi dua jenis yaitu asuransi mobil All Risk dan asuransi Total Loss Only. Asuransi mobil All Risk menanggung kerusakan kecil maupun kerusakan besar, sedangkan asuransi Total Loss Only menanggung kerusakan minimal 75%, jadi kerusakan kecil tidak ditanggung oleh asuransi Total Loss Only.


Asuransi Kesehatan
Asuransi kesehatan adalah asuransi yang memberikan manfaat berupa ganti rugi biaya perawatan selama seseorang berobat di rumah sakit.

Selain itu asuransi ini juga memberikan tambahan manfaat, biasanya yaitu manfaat persalinan bagi ibu hamil, konsultasi kesehatan, periksa mata, periksa gigi, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Beberapa perusahaan ada yang memberikan manfaat asuransi kesehatan dan asuransi jiwa sekaligus. Cashless merupakan cara klaim asuransi kesehatan yang paling cepat karena Anda bisa langsung merasakan manfaatnya.


Asuransi Perjalanan
Ingin traveling selalu terlindungi? Cobalah untuk menggunakan asuransi traveling atau asuransi perjalanan. Asuransi traveling merupakan asuransi yang bisa melindungi nasabah selama dalam perjalanan baik itu ke dalam negeri maupun luar negeri.

Sebab dalam perjalanan segala kemungkinan bisa saja terjadi. Misal, pesawat mengalami kecelakaan, barang hilang, atau hal lainnya.

Asuransi Rumah
Asuransi rumah atau home insurance merupakan pilihan polis asuransi umum yang memberikan jaminan perlindungan terhadap kerugian yang ditimbulkan atas rumah dan isinya. Termasuk harta benda yang ada di dalamnya.
Asuransi rumah melindungi risiko disebabkan oleh kebakaran, sambaran petir, ledakan, kejatuhan pesawat terabng, atau asap yang disebabkan dari kebakaran. 

Biasanya, asuransi ini memberikan perluasan manfaat berupa perbaikan kerusakan yang disebabkan bencana alam seperti gempa bumi, letusan gunung berapi, banjir, tsunami, atau yang lainnya.

Asuransi Pengangkutan
Asuransi pengangkutan adalah asuransi yang memberikan perlindungan berupa resiko yang terjadi terhadap barang yang yang dikirim melalui jalur darat, laut, ataupun udara.

Proteksi asuransi ini diberikan dengan tujuan menganstipasi kerugian karena barang yang rusak, hilang, atau nilai ekonominya berkurang karena hal tertentu yang tidak bisa diprediksi.

Asuransi Kecelakaan Diri
Asuransi kecelakaan diri memberikan perlindungan dari resiko kecelakaan dan berbagai cedera yang diakibatkan karena kecelakaan tersebut. Pada sebagian perusahaan, asuransi ini termasuk ke dalam asuransi kesehatan.

Namun jika kecelakaan disebabkan karena keteledoran calon nasabah sendiri, maka tidak bisa ditanggung dengan asuransi kecelakaan.

Asuransi ini tidak hanya melindungi kecelakaan yang dialami oleh individu saja, tetapi juga melindungi kecelakaan yang dialami keluarga atau kelompok.
Selain polis asuransi yang sudah disebutkan di atas, masih banyak lagi yang lainnya. Asuransi umum sendiri terbagi lagi menjadi dua jenis berdasarkan prinsip kerjanya yaitu asuransi konvesional dan asuransi syariah(***).

 



Baca Juga