Bengkalis Terluas Karhutla, Capai 1.435,83 Hektare

  • Kamis, 11 Juli 2019 - 02:51 WIB


PEKANBARU—Tercatat sejak awal tahun hingga bulan Juli ini, lahan yang terbakar mencapai 3.429,89 hektare. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau H Edwar Sanger SH MSi menyatakan, kawasan yang paling luas terbakar terdapat di Kabupaten Bengkalis, dengan luas 1.435,83 hektare.

Senin (8/7) kemarin, ada penambahan terjadinya Karhutla di Jalan Istiqomah ujung, RT11, Kelurahan Bukit Timah, Kecamatan Dumai Selatan, Kota Dumai. Luasnya lebih kurang 2 hektare.


‘’Sejak awal tahun sampai saat ini, kawasan hutan yang paling luas terbakar di Bengkalis. Luasnya 1.435,83 hektare,’’ ungkap Edwar Sanger, Selasa (9/7) siang.


Sementara di Kabupaten Rohul, lahan yang terbakar dua hektare, Kabupaten Rohil 702,25 hektare, Dumai 272,75 hektare, Kabupaten Kepulauan Meranti 232,7 hektare, Siak 372,85 hektare, Pekanbaru 46,51 hektare, Kabupaten Kampar 64,9 hektare, Kabupaten Pelalawan 103 hektare, Inhu 72 hektare, Kabupaten Inhil 120,1 hektare dan Kabupaten Kuansing 5 hektare.

Untuk kondisi ISPU (Indeks Standar Pencemaran Udara), update pukul 15.00 WIB dalam kondisi baik. Dengan rincian sebagian di Rumbai, Pekanbaru terpantau baik. Begitu juga pantauan ISPU di Minas, Siak, Duri Field, Bengkalis dan di Duri campur Bengkalis, Dumai, Bangko, Rohil. Kemudian di libo, Rohil dan Petapahan, Kampar, terpantau dalam kondisi baik.   

Sedangkan untuk pantauan cuaca di Provinsi Riau, angin lapisan 10.000 Ft bertiup dari arah tenggara dengan kecepatan berkisar antara  05-10 knot (09-18 Km/jam). Pada umumnya cuaca di wilayah Riau cerah berawan dan potensi hujan dengan intensitas ringan dan sedang terjadi di sebagian wilayah Riau bagian pesisir timur, utara, tengah dan selatan pada siang dan sore hingga malam hari.


Sejalan dengan proses penanganan Karhutla, pihak kepolisian sedang menangani 16 jumlah tindak pidana. Masing-masing satu kasus di Polres Inhu, Polres Inhil dan Polresta Pekanbaru.

Sementara di Polres Dumai menangani tiga  kasus Karhutla, Polres Kepulauan Meranti dua kasus, Polres Bengkalis dan Polres Rohil tiga kasus.
Dari seluruh jumlah tindak pidana itu, satu pelaku diamankan di Polres Inhu, Polresta Pekanbaru dan Polres Dumai dan Polres Meranti. Sementara di Polres Bengkalis dua tersangka. =MX9



Baca Juga