Gubernur Ajak Pemuda Riau Terus Berprestasi di Tengah Pandemi

  • Rabu, 28 Oktober 2020 - 20:30 WIB


KLIKMX.COMZ PEKANBARU --   Pandemi Covid-19 tidak menjadi halangan bagi Gubernur Riau, Syamsuar dan jajaran, tetap melakukan kegiatan perayaan puncak Hari Sumpah Pemuda ke-92 tahun 2020, Rabu (28/10/2020) ini, bersama Presiden Joko Widodo.

Sesuai kondisinya, kegiatan puncak Hari Sumpah Pemuda ke-92 tahun 2020 secara virtual berlangsung di Gedung Daerah Balai Serindit.


Kepada seluruh pemuda Riau, Gubernur mengajak untuk memperkokohkan rasa kesatuan bangsa dengan semangat Hari Pemuda walaupun peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini dihadapi dengan masa pandemi Covid-19.


''Walaupun di tengah pandemi Covid-19, kita harus tetap semangat,'' katanya.

Ia mengimbau, agar pemuda Riau dapat tetap berkarya di tengah pandemi Covid-19 dengan tetap bersatu dan memberikan inspirasi berkarya di situasi pandemi.

''Bagi pemuda Riau, diharapkan jiwa semangat anak muda  membangun kebersamaan, semangat gotong royong bisa berkarya untuk bangsa dan negara,'' harapnya.


Ia juga meminta, agar pemuda, sekaligus juga dapat manfaatkan sistem online. Agar tetap dapat terus belajar menggapai cita-citanya dan dapat terus berprestasi.

''Ini yang saya banggakan, pemuda Riau kategori SMK dan SMA dapat berprestasi meskipun sedang dalam masa Pandemi Covid-19 ini,'' katanya, dengan bangga.

''Ini juga kebanggaan masyarakat Riau. Kemudian motivasi bagi adik-adiknya agar turut berprestasi di masa mendatang,'' pungkasnya.

Turut hadir dalam acara tersebut Pimpinan DPRD Riau Haryanto, Kapolda Provinsi Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, Dandrem 031/Wirabima Brigjen TNI M Syech Ismed, Danlanud Marsma TNI Ronny Irianto Moningka, Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau Yan Prana Jaya, dan Kadispora Provinsi Riau Boby Rachmat.***



Baca Juga