Operasi Zebra LK 2025, Satlantas Polres Rohul Lakukan Ramp Check Angkutan Umum dan Barang

  • Kamis, 20 November 2025 - 03:53 WIB

KLIKMX.COM, UJUNGBATU - Dalam rangka menggelar Operasi Zebra Lancang Kuning (LK) 2025, personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Rokan Hulu (Rohul) melakukan ramp check terhadap kendaraan angkutan umum dan angkutan barang.

Kegiatan pemeriksaan menyeluruh untuk memastikan kendaraan umum dan barang layak jalan dan aman digunakan itu dilaksanakan pada Selasa, 18 November 2025. Berlokasi di kawasan LKA Ujung Batu, Kelurahan Ujung Batu, Kecamatan Ujung Batu, Kabupaten Rohul.

HONDA ATAS (hut Pelalawan)

Operasi ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Rohul AKP Lily Sulfiani SIK MH, selaku Satgas Preventif Operasi Zebra. Dengan didampingi 10 personel Satlantas dan enam personel Dinas Perhubungan.


Dalam kegiatan tersebut, petugas melakukan pemeriksaan terhadap tiga armada bus angkutan umum dan enam unit truk angkutan barang.

Kasat Lantas Polres Rohul AKP Lily Sulfiani SIK MH, menyampaikan, bahwa kegiatan ramp check ini merupakan langkah preventif untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas yang melibatkan angkutan umum maupun barang.

“Ramp check ini kami lakukan untuk memastikan kendaraan yang beroperasi benar-benar layak jalan, sehingga dapat meminimalisir potensi kecelakaan. Harapan kami, tercipta kamseltibcarlantas yang aman dan kondusif di wilayah Rohul,” ungkap AKP Lily kepada Klikmx.com, kemarin.


Tambah AKP Lily, pemeriksaan meliputi kondisi teknis kendaraan seperti sistem pengereman. Kemudian, fungsi roda, lampu, kondisi ban, serta kelengkapan surat-surat kendaraan dan peralatan keselamatan. 

Petugas juga memberikan blangko teguran kepada pengemudi yang kedapatan melanggar aturan atau tidak memenuhi ketentuan perundang-undangan.

"Kami tidak hanya memeriksa kendaraan, tetapi juga mengedukasi pengemudi agar selalu memperhatikan kondisi kendaraannya sebelum beroperasi. Keselamatan adalah tanggung jawab bersama," ujar AKP Lily.

Kasat Lantas mengharapkan kegiatan Operasi Zebra LK 2025 ini dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas, mengurangi fatalitas korban serta mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas).

Operasi Zebra LK 2025 akan terus dilaksanakan dengan kegiatan pembinaan, penegakan hukum, hingga edukasi kepada masyarakat pengguna jalan. ***



HUT PELALAWAN ke 26

Baca Juga