Pilkada Pelalawan Harus Jadi Contoh Perpolitikan di Indonesia

  • Senin, 03 Agustus 2020 - 14:45 WIB


KLIKMX.COM, PEKANBARU -- Menjalani masa kecil di Pangkalan Kulim Desa Genduang Kecamatan Pangkalan Lesung Kapubaten Pelalawan, Hermansyur SH atau yang dikenal sebagai Herman Pelalawan ini sekarang berprofesi sebagai Advokat yang berkantor di Kota Pekanbaru.

Selain Kantor Hukum profit. Ia juga mengabdi sebagai Advokat Publik di Lembaga Bantuan Hukum BRIGADE 08. Tidak hanya sebatas professional, Herman Pelalawan juga menggeluti usaha yang terletak di tengah-tengah Kota Pekanbaru.

Dalam kesempatan berkomunikasi dengan Herman Pelalawan. Ia menitik beratkan fokusnya saat ini pada Pilkada Kabupaten Pelalawan.

Ia berharap kepada Kepala Daerah di Kabupaten Pelalawan, agar Pemilihan Umum di Pelalawan menjadi contoh bagi Kabupaten-kabupaten lainnya yang ada di Indonesia.  Mulai dari penyelenggara dalam hal ini KPU Kabupaten Pelalawan untuk menjalankan fungsinya sesuai dengan Peraturan Perundang-Undangan supaya terciptanya Pemilihan yang jujur dan bersih.

Kemudian kepada Bawaslu. Ia juga berharap betul-betul mengawal pemilihan ini dengan baik, agar tidak ada kecurangan-kecurangan yang membuat citra pesta demokrasi ini menjadi rusak.

"Kita menginginkan kepada seluruh lapisan masyarakat Pelalawan untuk mengikuti pemilihan dengan damai, aman dan saling menghargai satu sama lainnya," ungkap Herman, yang juga berkantor di Fanbinari Hotel lantai 2, Pusat Kota Pangkalan Kerinci, Pelalawan ini.

Lanjutnya memilih calon pemimpin yang berkualitas, benar dan mau berkorban untuk kepentingan masyarakat, supaya Pelalawan menjadi kabupaten yang diperhitungkan di Riau maupun di Indonesia.

"Harapan besar kepada masyarakat untuk tidak membuat kerusuhan dikarenakan perbedaan pilihan, menghindari berita palsu dan fitnah. Sebab hal tersebut sudah pasti sangat merugikan daerah yang kita cintai ini," ujar pria yang aktif di masjid ini.

Disinggung soal niat untuk ikut kontestasi politik di Kabupaten Pelalawan, Advokat Muda Pelalawan dengan slogan "Jangan Lupa Bahagia" ini tak menampiknya

 “Tentu, niat baik, tidak baik untuk ditunda, apalagi Peraturan Perundang-Undangan kita membuka kesempatan yang seluas-luasnya kepada kaum muda untuk berkontribusi dalam kontestasi politik," ujarnya.

"Pemilih muda adalah harapan kita, pastinya ini bisa menjadi warna baru dalam perpolitikan Pelalawan. Karena kita membawa nafas baru, semangat yang baru," cetusnya.

Ia mengakui sedang membangun komunikasi dengan semua pihak untuk menjalankan niatnya untuk ikut dalam Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Pelalawan ke depannya.

"Dari komunikasi politik yang telah dilakukan. Insyaallah, dukungan untuk kami maksimal dan maraih kemenangan," pungkasnya dengan optimis, namun masih enggan menyebutkan berpasangan dengan siapa dan maju sebagai orang nomor satu atau dua. ***








 




Baca Juga